Sistem Operasi adalah perangkat lunak sistem yang bertanggung jawab mengendalikan langsung dan mengelola perangkat keras dan pengoperasian dasar sistem, termasuk juga menjalankan bermacam aplikasi di atasnya, misalnya pengolah kata atau perambah Web.
Penjelasan lebih rinci tentang sistem operasi
MicrosoftWindows - keluarga Microsoft Windows adalah sistem operasi untuk desktop yang umum digunakan.
GNULinux - Linux merupakan perangkat lunak Free Software yang paling populer.
GNU/Linux, atau dengan mudah juga dipanggil singkat sebagai "Linux", merupakan pilihan SistemOperasi yang menarik apabila Anda memiliki perangkat keras yang agak kuno. Hal ini karena GNU/Linux tidak terlalu menuntut perangkat keras yang cepat, dan bisa dipasang pada hard disk berukuran cukup kecil. GNU/Linux terdiri atas beberapa variasi yang dikembangkan oleh distributornya, oleh karena itu istilah yang merujuk pada variasi ini disebut dengan distro. Yang perlu diperhatikan pada penyebutan versi adalah versi GNU/Linux itu sendiri, yang ditandai dengan nomor kernel, dan versi distro. Sebagai misal, Debian GNU/Linux versi 3.0 dengan kernel versi 2.4.18. Angka 3.0 adalah versi milik distribusi, dalam hal ini Debian, dan 2.4.18 adalah versi kernel.
Karena termasuk produk perangkat lunak bebas, GNU/Linux relatif murah (sebagian besar malah tersedia cuma-cuma!) dibanding sistem operasi komersial. Perolehannya juga mudah: bagi pemakai dengan akses Internet berkecepatan tinggi dapat langsung mengambil sumber dari server utama distribusi, sedangkan instalasi lewat CD juga mudah diperoleh dengan langsung membeli versi CD.
Dukungan teknis GNU/Linux juga "meriah" di Indonesia, baik lewat komunitas, puluhan mailing-list yang semakin spesifik jenisnya, dan juga diskusi lewat forum atau IRC. Di Indonesia, GNU/Linux diwadahi oleh kelompok besar berskala nasional dan memiliki cabang di banyak kota besar, yakni Kelompok Pengguna Linux Indonesia (KPLI).
0 komentar:
Posting Komentar